Wednesday, August 22, 2018

Bahan Ekor Untuk Lure Jump Frog

Karet Skirt Jump Frog

Lure Jump frog memang sangat fenomenal dan tida habisnya untuk kita bahas. Bahkan dalam tulisan selalu ada ide untuk mengulik lure Jump Frog ini. Kali ini kami akan lebih spesifik memberikan ulasan mengenai Bahan Ekor Lure Jump Frog baik yang bisa kita cari disekitar tempat kita ataupun yang sudah banyak dijual dan berlabel.
Bagian ekor jump frog biasanya dibuat dari bahan karet yang elastis ini biasa disebut skirt (rok:ENG). Hal ini mengacu pada posisi yang berada di belakang alias ekor sehingga bolehlah disebut sebagai skirt tersebut. Ibaratnya wanita, memang Jump Frog memiliki pesona yang aduhai dimata gabus terlebih pada bagian ekornya tadi alias pada skirtnya itu. Mengapa dipilih bahan dari karet yang elastis? hal ini agar skirt seolah-olah merupakan kaki katak tang sedang berenang dan tidak mengumpul menjadi satu dan memberikan eferk yang lebih hidup kepada action Jump Frog. Bahan Ekor Untuk Lure Jump Frog biasanya terbuat dari silicon atau jenis karet sintetis untuk produk skirt yang dijual dipasaran baik dengan merk ataupun tanpa merk. Ada 2 macam jenis bentuk umum pada skirt yang dijual yaitu berbentuk pipih dan bulat. Untuk produk Jump Frog import khususnya dari Thailand lebih condong menggunakan jenis skirt bulat sedangkan untuk prodduk Jump Frog lokal menyesuaikan stock skirt yang ada baik pipih ataupun bulat. Untuk bentuk skirt sendiri tidak berpengaruh secara signifikan pada action Jump Frog itu sendiri hanya soal kepuasan mata memandang saja alias terlihat keren dimata pelanggan.
Nah bagaimana seandainya kita belum bisa membeli Bahan Ekor Untuk Lure Jump Frog tersebut? Adakah cara lain untuk memperoleh bahan ekor jump frog itu? Tenang saja, sebagai orang yang menyelami lure Jump Frog kami berikan alternatif bahan lain untuk ekor jump frog. Anda bisa menggunakan karet pentil yang biasa digunakan sebagai pelontar pada ketapel. Caranya potong menjadi 2 atau 3 bagian setiap 1 buahnya dan jadikan sebanyak kurang lebih 40 helai untuk 1 buah jump frog. Cara lainnya adalah anda gunakan ban dalam bekas sepeda, potong tipis-tipis kurang lebih 1mm setiap helainya dan kumpulkan 40 helai untuk 1 buah jump frog. Tips lainnya bisa anda mencari karet pengikat biasanya dijual pada toko sepeda kayuh. Kemudian buka dan didalamnya terdapat karet yang tinggal disisir saja agar terlepas dari bongkokannya.
Setiap 1 ikat skirt yang dijual di pasaran untuk jump frog biasanya bisa dibuat untuk 2-3 ekor jump drog tergantung ukuran jump frog yang ingin anda bikin. Untuk ukuran jump frog 4 cm maka 1 ikat skirt tersebut biasanya hanya menghasilkan 2 buah jump frog. Rata-rata 1 ikat skirt terdiri dari kurang lebih 40 helai silikon. Cara mengikat skirt pada jump frog sangat mudah. Anda tinggal mengikat saja dengan 2-3 kali putaran dan menguncinya saja dengan tali PE yang lebih kuat dan tidak mudah putus saat ditekan untuk mengunci ikatan. Jika anda gunakan benang atau senar akan kurang bagus hasilnya. Untuk panjang kurang lebih 3cm dan ikat ditengahnya agar karet skirt terlihat mengembang da cantik dipandang.
Nah demikian tadi sedikit ulasan mengenai Bahan Ekor Untuk Lure Jump Frog semoga ulasan ini dapat membantu memberikan penjelasan mengenai bahan untuk ekor pembuatan jump frog. Jika ada pertanyaan silahkan memberikan komentar di kolom yang tersedia dibawah agar kami dapat membantu kesulitan anda sekalian mengenai cara membuat jump frog dan pernak-perniknya. Sekian dan salam Lure Maker.

No comments:

Post a Comment