Saturday, August 4, 2018

Cara Membuat Half Solid Mudah

Half Solid bahan metal dan mika

Salah satu jenis umpan tiruan yang sangat bagus untuk tipe air yang dalam dan berarus kuat adalah Half Solid. Lure dengan tipe sinking alias tenggelam ini bisa juga kita bikin sendiri dari bahan yang banyak terdapat di sekitar kita. Half Solid biasanya terbuat dari bahan logam yang dicetak namun kali ini oleh mas Titok angler asal Wonogiri cukup dibuat dengan bahan plat besi dan mika sebagai bodynya. Lure Half Solid terbukti mampu untuk menaklukkan hampala Wonogiri terutama pada titik spot yang dalam/kedung dan mempunyai arus kuat. Bagaimanakah Cara Membuat Half Solid secra Mudah. Cara membuat umpan Half Solid ini tergolong simple dan mudah hanya cukup dengan mengikuti panduan berikut:
Persiapkan bahan antara lain plat besi dengan ketebalan 0,5-0,8 atau sesuai selera. Bisa juga menggunakan mika tebal dengan ketebalan yang sama. Bahan lainnya siapkan timah pemberat yang banyak dijual di toko pancing. Pilih ukuran tima E/F atau sesuaikan dengan model yang akan dibuat.
Kemudian buatlah pola dengan spidol pada bagian lempengan plat besi tadi. Cara mudahnya anda dapat meniru dari bentuk Half Solid yang sudah ada. Potong pola tadi dan berikan lobang sesuai dengan model half solid pada umumnya yaitu bagian atas dengan 3 lobang, bagian perut 1 lobang dan bagian ekor 1 lobang.
Gambar pola dengan spidol

Selanjutnya satukan timah dengan body tadi dengan cara membelah timah kemudian satukan dengan lem korea. Bisa juga dengan memanasi timah pancing tadi namun anda butuh membuat cetakan (khusus bahan plat besi) agar nampak lebih rapi.
Half Solid andalan Mas Titok

Selanjutnya pasang split ring dan trible hook seperti pada gambar dan andapun siap untuk casting.
Half solid bisa juga digunakan untuk ikan predator lainnya semisal gabus ataupun untuk casting pada muara/ pantai. Anda dapat berkreasi dengan mudah asalkan ada niat dan kemauan. Rasa sensasi yang didapatkan akan berasa lebih jika lure buatan kita sendiri bisa mendapatkan ikan target seperti sodara Titok ini. Nah jika anda tertarik bisa mencoba sendiri. Jika anda mendapatkan kesulitan silahkan mengisi pertanyaan pada kolom komentar atau bisa chat lewat fb kepada mas Titok agar mendapatkan pencerahan. Sekian ulasan Cara Membuat Half Ssolid secara Mudah semoga bermanfaat bagi anda semua para pembaca budiman. Berikan komentar jika anda puas dengan tulisan berikut. Kritik dan saran kami tunggu agar tulisan ini lebih berkualitas.

No comments:

Post a Comment