Monday, June 10, 2019

Kopdar Halal Bi Halal IMCS 2019

Kopdar Halal Bi Halal IMCS 2019

Dalam merayakan suasana Lebaran kali ini komunitas Ikatan Mancing Casting Sukoharjo (IMCS) menggelar acara Kopdar Halal Bi Halal IMCS 2019 yang bertempat di spot mancing Waduk Mulur pada hari Minggu 9 Juni 2019. Dalam gelaran kali yang dipersiapkan secara spontanitas dihadiri 100 peserta yang hadir dari berbagai wilayah di Solo Raya antara lain Wonogiri, Klaten, Karanganyar, Solo, Sragen dan Sukoharjo sendiri sebagai tuan rumah.

Lokasi Kopdar Warung Bronjong Waduk Mulur

Komunitas yang terjalin sudah lebih dari 5 tahun ini memang mengedepankan jalinan silaturahmi diantara para pecinta casting khususnya di wilayah Sukoharjo. Dengan berbagai macam hadiah doorprize dari para donatur yang memang berasal dari internal group serta dari beberapa seller online alat pancing tentu menjadi daya arik tersendiri bagi peserta yang hadir di lokasi Waduk Mulur. Perkambangan dunia casting yang semakin meriah tentu juga menjadi alasan semakin banyaknya anggota yang bergabung dan ingin menambah pengalaman dalam bidang casting.

Hadiah Doorprize

Acara pengundian doorprize
Dimas (baju hitam) peserta dari Wonogiri
Qomari dari Ungaran
Arif dari Karanganyar

Waduk Mulur yang memang dari awal menjadi titik dimana IMCS mulai berdiri juga sebagai Homebase bagi para anggota IMCS Sukoharjo merupakan spot mancing paling potensial dengan luas yang menjadi daya tarik tersendiri. Keaneka ragaman ikan merupakan salah satu kelebihan Waduk Mulur terlebih dengan adanya species ikan Toman yang menjadi primadona para penghobi casting saat ini.

Strike baby toman

Keceriaan peserta kopdar

Antri perahu

100 peserta hadir

Acara yang dimulai sejak pagi dengan peserta pertama hadir dari Wonogiri yang meluangkan waktu untuk berkumpul bersama rekan lain dari berbagai wilayah di Solo Raya. Selain itu hadir pula beberapa rekan perantauan yang kebutulan sedang mudik merayakan Lebaran 2019 antara lain dari Ungaran, Cilegon bahkan ada yang dari Papua merapat bersama di Waduk Mulur.

Mas Joko angler dari Sorong Papua

Acara yang berlangsung meriah dengan menggunakan beberapa buah perahu yang tersedia bagi yang ingin merasakan sensasi casting ke tengah Waduk Mulur dengan target ikan Toman serta landbase dengan target ikan gabus berhasil mendaratkan bebrapa ekor ikan predator tersebut. Tujuan utama untuk mengumpulkan para castinger pun telah sukses dengan hadirnya 100 peserta sebab panitia memprediksi hanya sekitar 30 orang pada sebelumnya.
Demikian sekilas mengenai gelaran acara Kopdar Halal Bi Halal IMCS 2019 yang telah dilaksanakan pada lebaran 2019 kali semoga tahun depan bisa kembali hadir untuk menjadi jembatan silaturahmi dan komunikasi diantara para penghobi casting khususnya di wilayah Solo Raya.

No comments:

Post a Comment